Judul : Amelia
Penulis : Tere Liye
Penerbit : Republika Penerbit
Jumlah halaman : 392 halaman
Amelia
merupakan salah satu buku dari Serial Anak-Anak Mamak yang ditulis oleh seorang
penulis fenomenal tanah air, Tere Liye. Bukunya ini telah berhasil mendapat
predikat bestseller dan mendapat apresiasi dari para pembacanya. Darwis
atau yang akrab disapa Tere Liye ini telah menulis beragam buku dengan tema
yang berbeda-beda dan salah satunya adalah Amelia ini.
Sesuai
judulnya, buku ini menceritakan mengenai seorang anak perempuan bernama Amelia
yang dipanggil sering Amel. Ia merupakan anak bungsu dari 4 bersaudara. Kedua
kakak lelakinya, Pukat dan Burlian, sering meledek Amel dengan sebutan
‘Penunggu Rumah’. Hal itu tentu saja membuatnya kesal. Ditambah lagi dengan
cerewetnya Eliana, kakak tertuanya yang selalu menyuruh ia melakukan ini itu
dan tak segan menjewernya bila Amel banyak mengeluh. Semua itu membuatnya benci
menjadi anak bungsu. Namun, ia kemudian tahu bahwa itu semua patut disyukuri.
Amelia
merupakan anak yang selalu mempunyai keinginan kuat untuk merubah sesuatu
menjadi lebih baik. Tak kenal lelah ia membantu Norris, teman sekelasnya yang
selalu berbuat onar. Mulai dari meminjamkan buku catatan, mengerjakan PR
bersama, hingga menemaninya belajar untuk ujian sekolah. Bermodal pengetahuan
dan keberanian, Amel menggebrak metode pertanian kopi di kampungnya, mengganti
dengan bibit yang berkualitas sehingga mendapat hasil yang lebih banyak. Itulah
Amelia, seorang gadis lugu yang berhati bersih.
Novel ini mampu membuat pembaca
terombang-ambing dalam gejolak emosi. Disajikan dengan nuansa kepolosan khas
anak-anak yang mampu membuat suasana cerita menjadi lebih menyenangkan. Namun,
alangkah lebih baiknya jika beberapa tanda baca diperbaiki lagi sehingga
membuat buku ini menjadi lebih sempurna.
Amelia
sangat direkomendasikan bagi sahabat Reaksi yang ingin memperdalam pemahaman
tentang kemurnian hati anak-anak. Selamat membaca!
Salam Karya - Shofi